18 Aug

HeyBlo, Kanal YouTube Baru untuk Anak Bermain dan Belajar

Makin banyak orang yang peduli pada kesejahteraan anak dengan menghadirkan kanal-kanal dengan konten ramah anak dan sarat tip parenting, seperti HeyBlo.

Kanal YouTube HeyBlo merupakan bagian dari gerakan sosial #DuniaRamahAnak yang didukung oleh sejumlah key opinion leader di tanah air. Di antaranya ada mantan artis cilik Dea Ananda, Ariel dan Andro Nidji, Retno Hening, ibu dari bayi selebgram Kirana, Ayasha Putri, Marzia Imani, Dina Fitryah, Marsya Gusman, Miss Internet Indonesia 2017 dan sejumlah selebgram lainnya.

Lewat kanal YouTube HeyBlo, Anda dapat mengajak anak bermain dan belajar bersama maskot-maskot HeyBlo, Blo, Dodo, Rere, dan Mimi. Semuanya diajarkan lewat nyanyian yang ceria dan praktis akan membuat si kecil bersemangat. Ada juga video lagu yang mengajak anak untuk mandiri dan bisa ganti baju sendiri.

Lagu lainnya, Pipis Poopy Dulu mengajak anak untuk membantu adik atau saudaranya yang kesulitan buang air, sehingga bisa menciptakan rutinitas toilet yang bebas mandiri tanpa popok untuk anak yang sudah cukup umur.

Selain ikut menyanyikan lagu Halo Pelangi, ibunda baby selebgram Kirana, Retno Hening ikut menyumbang lirik pada lagu Ayo Sikat Gigi. Sebelumnya, lirik lagu ini sudah dikonsultasikan dengan para spesialis dan dokter gigi untuk mengajarkan anak cara menggosok gigi yang benar.

Sumber: www.femina.co.id
Image: Foto: Dok. HeyBlo

Leave A Comment